Kanal Cara – Bagi Anda semua yang suka menonton video dan sedang mencari aplikasi download video terbaik, maka Anda harus membaca tulisan ini sampai selesai.
Karena pada tulisan kali ini, Kanal Cara akan memberikan informasi mengenai 5 aplikasi download video terbaik tahun 2023 yang mungkin bisa Anda gunakan.
Meskipun video dapat ditonton secara online, namun tetap saja banyak orang lebih memilihnya untuk menonton secara offline. Hal ini dilakukan untuk lebih menghemat paket data.
Karena video yang ditonton secara online pastinya akan menghabiskan banyak kuota internet dibandingkan dengan menontonnya secara offline.
Tidak hanya itu saja, video yang ditonton secara offline juga bisa ditonton hingga berulang kali. Biar nggak penasaran lagi, berikut rekomendasi 5 aplikasi download video terbaik tahun 2023.
Aplikasi Download Video SnapTik

Rekomendasi yang pertama ada SnapTik. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini dikhususkan bagi para pengguna aplikasi TikTok.
Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda dapat mendownload video yang ada di aplikasi TikTok tanpa adanya watermark. Cara menggunakannya pun cukup mudah.
Anda tinggal mencari video yang ingin di download. Setelah itu, copy link video dan pastekan link tersebut ke aplikasi SnapTik.
Setelah itu, jika proses download telah selesai dilakukan, secara otomatis video tersebut akan langsung tersimpan pada perangkat dan dapat ditonton kapan saja Anda mau.
Aplikasi Download Video VD Browser & Video Downloader

Selain SnapTik, Anda juga bisa menggunakan aplikasi VD Browser & Video Downloader. Hingga saat ini, aplikasi ini masih cukup diandalkan bagi banyak orang untuk download video.
Selain dapat digunakan untuk download video, aplikasi ini juga bisa dijadikan sebagai brwoser tambahan untuk ponsel Anda.
Untuk cara download video melalui aplikasi ini, Anda cukup menekan tombol berwarna merah yang muncul pada layar. Aplikasi ini secara otomatis akan mendeteksi media seperti video secara otomatis.
Jadi, ketika Anda membuka laman web yang berisikan video, aplikasi ini akan mendeteksinya. Setelah itu, tombol berwarna merah akan muncul dan video bisa langsung Anda download.
Aplikasi Download Video Pure All Video Downloader

Selain kedua rekomendasi di atas, aplikasi download video selanjutnya ada Pure All Video Downloader. Sama halnya seperti VD Browser, aplikasi ini juga memiliki fitur browser.
Jadi, sebelum download video, nantinya Anda bisa mencari video yang ingin di download. Adapun situs yang didukung oleh aplikasi ini seperti IMDb, Dailymotion, Facebook, Instagram, dan banyak situs yang lainnya.
Untuk cara menggunakannya pun cukup mudah. Anda tinggal menempelkan link video yang ada di kolom pencarian. Secara otomatis, aplikasi akan langsung memproses video untuk di download.
Jika video sudah berhasil di donwload. Maka Anda dapat langsung membukanya pada folder video yang ada di ponsel Anda.
Aplikasi Download Video All Tube Video Downloader

Bagi Anda yang ingin download video yang ada di YouTube, TikTok, Vimeo, Instagram, dan Facebook, All Tube Video Downloader merupakan pilihan yang sangat tepat untuk digunakan.
Tidak hanya itu saja, kualitas video yang di download pun bisa disesuaikan dengan selera. Aplikasi ini dapat digunakan secara gratis untuk berbagai jenis ponsel.
Untuk cara menggunakannya, Anda cukup copy dan paste link video yang ingin di download. Setelah itu, tekan tombol unduhan/download.
Saat akan mendownload, jangan lupa untuk memilih resolusi. Untuk pilihan resolusi maksimal yang dapat dipilih yakni mencapai 1080.
Aplikasi Download Video VodTwit

Dan rekomendasi aplikasi download video yang terakhir ada VodTwit. Aplikasi ini dikhususkan bagi Anda semua yang ingin mendownload video apapun yang diunggah pada platform Twitch.
Umumnya, video yang diunggah melalui platform Twitch merupakan video-video siaran langsung yang dilakukan oleh para gamer.
Untuk cara download video melalui aplikasi ini pun cukup mudah, Anda tinggal mencari video yang ingin di download dan copy paste link video ke aplikasi VodTwit.
Setelah itu tekan download dan pilih resolusi video sesuai keinginan. Jika proses download video telah selesai, maka video akan otomatis tersimpan pada perangkat dan bisa ditonton kapan saja Anda mau.
Itulah rekomendasi 5 aplikasi download video terbaik tahun 2023 yang mungkin bisa Anda gunakan. Semua aplikasi yang telah dijelaskan dapat digunakan secara gratis untuk berbagai jenis ponsel. Semoga Bermanfaat! (Kanal Cara)